Setelah dibukanya akses jalan pertanian di Kelurahan Nitu, Kecamatan Mpunda Kota Bima yang menghubungkan dengan lahan-lahan pertanian membuat warga Nitu berencana ingin membuka akses jalan lagi yang di perkirakan sepanjang 2 KM tembusan jalan Ni`u yang termasuk wilayah Kota dengan bergotong royong.
Harapan dibukanya jalan ini, agar akses pertanian warga desa setempat menjadi terbuka. Namun rencana tersebut tentunya harus dengan dukungan pemerintah daerah untuk membantu rencana warga membuka akses jalan pertanian tersebut.
Pak Herman (47) warga Nitu mengatakan, rencana warga tersebut sudah sangat lama. Namun belum adanya anggaran dan terbatasnya kemampuan masyarakat untuk membuka akses jalan tersebut membuat rencana tersebut hingga kini belum terealisasi.
“Kita sudah lama merencanakan membuka jalan akses pertanian dari jalan ini tembusan jalan Ni`u ini, karena sangat dibutuhkan oleh masyarakat desa ini yang rata-rata penduduknya bertani,”ujarnya.
Dikatakannya, harapan masyarakat sangat besar terhadap rencana tersebut namun realisasinya belum terlaksana. Jika jalan ini dibuka tidak hanya akses pertanian saja yang lancar, perkembangan pembangunan desa juga akan meningkat, karena di wilayah tersebut banyak terdapat lahan-lahan warga yang produktif. [] - (01)
2 KOMENTAR
KM. Sarangge
27 Maret, 2014
Nitu kecamatan Mpunda? admin samparaja siapa seh? spy diketahui KM kota Bima lainnya.
Kampung Media
27 Maret, 2014
Sistem yang ada pada Portal Kampung Media akan secara otomatis menerima siapa saja yang melakukan registrasi dengan benar....... silahkan teman2 KM di Kota Bima melakukan crosscek anatar KM yang sudah ada. Jika mereka ingin bergabung dan mengikuti persyaratan yang ditentukan, harus diakomodir.
TULIS KOMENTAR